PROMO & BLOG

Update terus informasi mengenai promo serta artikel-artikel inspirasi dari PAYFAZZ. Jangan lewatkan juga penawaran menarik hingga program-program keagenan yang bisa kamu ikuti.

Info dan Tips

PERHATIAN! Ada Penyesuaian Biaya Admin Maksimal untuk Produk Pascabayar & Prabayar

By Dev Fazz - November 26, 2020
PERHATIAN! Ada Penyesuaian Biaya Admin Maksimal untuk Produk Pascabayar & Prabayar

Halo, Sobat PAYFAZZ!

Sehubungan dengan adanya regulasi dari pihak berwenang yang berlaku, mulai awal September 2020 terdapat imbauan untuk menyesuaikan biaya admin produk Pascabayar (Tagihan PLN, PDAM, PGN, dan BPJS) dan Prabayar (Token PLN) hingga batas maksimal yang telah ditetapkan.

Penetapan ini juga akan berlaku pada aplikasi PAYFAZZ versi terbaru.

Berapa batas maksimal biaya admin yang bisa ditetapkan?

Berikut adalah daftar biaya admin maksimal untuk produk Pascabayar dan Prabayar:

Jenis ProdukBiaya Admin Maksimal
yang Bisa Ditetapkan
Tagihan PLN PascabayarRp2.750
Token PLN PrabayarRp2.750*
PGNRp2.500
PDAMRp2.500
BPJSRp2.750
*Khusus produk Token PLN Prabayar, biaya admin yang tertera adalah harga maksimal yang bisa ditambahkan ke dalam harga jual produk.

Apa yang terjadi jika saya menetapkan biaya admin melebihi batas maksimal?

Jika kamu menetapkan biaya admin namun melebihi batas maksimal maka akan terdapat notifikasi dan kamu tidak dapat melanjutkan proses pengaturan harga jual Sob.

Berikut adalah cara mengatur harga jual lewat Fitur Atur Harga Jual:

Produk Token PLN Prabayar

    1. Klik Fitur Atur Harga Jual di bagian menu Alat Warung pada halaman utama.
    2. Pilih produk Token PLN Prabayar yang diinginkan.
    3. Setelah klik nominal Token PLN Prabayar yang diinginkan, akan muncul harga yang ditawarkan PAYFAZZ. Klik “Ubah Harga Jual” untuk melanjutkan.
    4. Ketik harga jual yang diinginkan lalu klik “Simpan”.
    5. Kamu juga bisa mengubah harga jual saat akan mencetak struk untuk pelanggan

Catatan: Harga jual adalah harga yang ditampilkan pada struk untuk pembeli dan terdiri dari Harga Produk + Harga Biaya Admin/Pembayaran (maksimal biaya admin yang ditetapkan PLN adalah Rp2.750).

Gambar 1. Notifikasi yang muncul jika penetapan biaya admin produk Token PLN Prabayar melebihi batas maksimal.

Produk Tagihan Pascabayar (PLN, PGN, PDAM, BPJS)

    1. Klik Fitur Atur Harga Jual di bagian menu Alat Warung pada halaman utama.
    2. Pilih produk Tagihan Pascabayar yang diinginkan. Contoh: PLN.
    3. Setelah klik PLN Pascabayar, akan muncul biaya pembayaran (biaya admin) yang berlaku. Klik “Ubah Biaya Pembayaran” untuk melanjutkan.
    4. Ketik biaya pembayaran yang diinginkan lalu klik “Simpan”.
    5. Kamu juga bisa mengubah harga jual saat akan mencetak struk untuk pelanggan

Catatan: Harga jual adalah harga yang ditampilkan pada struk untuk pembeli dan terdiri dari Nominal Tagihan + Harga Biaya Admin/Pembayaran (maksimal biaya admin yang ditetapkan PLN adalah Rp2.750).

Gambar 2. Notifikasi yang muncul jika penetapan biaya admin produk Tagihan PLN Pascabayar melebihi batas maksimal.

Apakah penetapan ini akan mempengaruhi tampilan pada saat cetak struk?

Penetapan ini akan mempengaruhi tampilan pada saat cetak struk harga jual atau biaya admin yang ditampilkan sesuai dengan tabel di atas.

Sobat juga dapat mengubah harga jual atau biaya admin pada saat akan mencetak struk. Namun Sobat tidak dapat menetapkan harga jual atau biaya admin melebihi batas maksimal yang telah ditetapkan ya.

Lalu, bagaimana saya bisa mendapatkan keuntungan?

Sobat tidak perlu khawatir karena terdapat kode kupon potongan harga yang tersedia agar transaksi produk Pascabayar kamu menjadi semakin untung.

  • Kode Kupon DISKONADMIN50 untuk dapatkan potongan biaya admin sebesar 50% (hingga Rp1.375) tiap transaksi Tagihan Pascabayar.
  • Jika Sobat melakukan transaksi pembayaran tagihan pascabayar sebanyak-banyaknya, maka Sobat akan berkesempatan untuk mendapatkan Kode Kupon DISKONADMIN100 dengan potongan biaya admin yang lebih besar.
  • Promo-promo potongan harga lainnya untuk produk Prabayar dan Pascabayar.

Itulah informasi terkait penetapan biaya admin maksimal untuk produk Pascabayar dan Prabayar sesuai dengan regulasi yang telah diterbitkan.

Yuk selalu ikuti imbauan yang telah diberikan dan tingkatkan transaksimu di PAYFAZZ Sob!

Informasi terbaru dan terpercaya hanya dari media sosial resmi PAYFAZZ bercentang biru di Facebook, Instagram, Twitter, dan YouTube !

atur harga jualbiaya adminBPJSpdampgnPLNpln pascabayarpln prabayarppobtagihan plntoken pln

Artikel Terkait